Rabu, 24 Februari 2016

TIPS MAKE UP UNTUK KULIT BERMINYAK AGAR TAHAN LAMA


Memiliki kulit wajah dengan jenis wajah yang berminyak mungkin dapat menghambat anda tampil dengan make up. Asalkan anda tau bagaimana tips cara merias wajah yang dapat menempel lebih lama di kulit anda.


8 Langkah – Langkah Make up untuk Kulit Berminyak :

1. Menggunakan Make Up Primer Terlebih Dahulu

Bagi anda yang memiliki jenis kulit wajah yang berminyak, menggunakan make up primer untuk membuat riasan wajah yang anda gunakan bertahan lama. Gunakanlah make up primer secara merata pada wajah. Namun sebelum mengaplikasikan make up, sebaiknya membersihkan wajah anda terlebih dahulu.

2. Menghindari Penggunaan Cocealer

Menghindari penggunaan cocealer pada kelopak mata, agar make up di sekitar mata terlihat lebih halus. Meskipun banyak para wanita yang menggunakan cocealer untuk menutupi lingkaran hitam atau kemerahan pada daerah tersebut. Disarankan untuk menggunakan make up prime ryang sudah dirancang khusus untuk kelopak mata sebagai dasar make up penyempurnaan riasan eye shadow dan eye liner.

3. Menggunakan Bedak Secukupnya

Gunakanlah bedak yang cukup tebal merupakan solusi yang benar untuk mengatasi hal ini. Namun dengan melakukan hal ini justru dapat membuat pori – pori kulit mengeluarkan minyak yang berlebih. Jika sudah terlanjur menggunakan bedak tebal, kamu dapat membasahi spon lalu mengoleskannya pada bagian bedak yang tebal.


4. Menggunakan Kertas Minyak

Meskipun anda telah menggunakan make up dengan sempurna pada saat pagi hari. Jika anda memiliki kulit wajah yang berminyak, make up yang anda gunakan akan terlihat mengkilap saat siang hari. solusinya adalah dengan menggunakan beberapa lembar kertas minyak untuk mengangkat minyak pada kulit tersebut. Siapkan juga sedikit bedak untuk di aplikasikan pada area wajah yang mengkilap. Caranya dengan menekan kertas diatas permukaan kulit wajah yang berminyak, bukan dengan menggosokannya.

5. Pilih Produk Kosmetik Bebas Minyak

Menggunakan make up seperti foundation dan blush on yang bersifat noncomedogenic dan bebas minyak sangat di sarankan untuk tipe kulit wajah yang berminyak, sehingga tidak akan menyumbat pori – pori pada saat digunakan.


6. Menggunakan Produk Kosmetik yang Berlabel Tahan Lama

Minyak dan air merupakan hal yang dapat merusak make up. Karena itulah banyak kosmetik terutama untuk produk mata biasanya di label anti / tahan lama. Misalnya : water resistant, waterproof, dan long lasting.

7. Menggunakan Pelembab Bukan Pelicin

Penggunaan krim yang berat seperti anti – aging lebih baik digunakan pada malam hari saja. Sebelum menggunakan make up sebaiknya gunakan pelembab yang ringan untuk melembabkan tanpa membuat wajah terlihat berminyak.

8. Mengurangi Kelebihan Minyak

Melakukan masker pada wajah secara rutin 1-2 dalam satu minggun sekali sebagai perawatan wajah sangan di sarankan untuk jenis kulit yang berminyak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar