Rabu, 24 Februari 2016

MEMILIH MAKE UP YANG AMAN UNTUK WAJAH


Make up memang dapat merubah wajah seseorang menjadi cantik. Akan tetapi memilih make up yang sembarangan dapat menjadikan kulit wajah menjadi rusak. Pemilihan make up sangat penting untuk kesehatan kulit wajah anda daripada kecantikan yang di hasilkan dari penggunaan make up tersebut.

Kebanyakan wanita yang masih remaja maupun yang sudah berumur pasti selalu menggunkan make up untuk kesehariannya. Namun, apakah mereka mengetahui bahwa selain untuk mempercantik wajah make up juga dapat mendatangkan bencana yang tidak diduga.

Kurangnya ketelitian dalam memilih dan menggunakan make up akan mendatangkan bencana untuk kulit wajah. Banyak wanita yang secara sembarangan  menggunakan make up tanpa mengetahui merk make up tersebut dengan jelas. Nah, jika keadaan yang seperti itu pastinya pada suatu saat akan berdampak pada kesehatan kulit wajah, bahkan dapat merusak kulit wajah anda.

Meskipun dengan penggunaan make up dengan harga yang mahal sekalipun, kalau tidak pernah menjaga kebersihan wajah pastinya akan merangsang timbulnya jerawat. Jadi, dianjurkan bagi anda untuk membersihkan wajah sebelum tidur.

Secara umum produk kosmetik yang di jual secara bebas tanpa adanya peraturan yang melarang peredaran make up yang berbahaya, make up impor tanpa ijin, bahkan make up palsu dan masih banyak jenis make up lainnya.

Sebagai konsumen produk – produk kosmetik, apakah anda dapat membedakan antara make up asli, make up berbahaya dan make up palsu. Pasti sebagian besar masyarakat terutama wanita tidak dapat mengetahuinya. Bahkan mereka cenderung membeli produk kosmetik merk baru tanpa menyelidiki terlebih dahulu apa saja kandungan dan bahan dasar dari produk tersebut.

Sebagian besar wanita merupakan konsumen make up yang masa bodoh dengan apa yang terekandung dalam produk kosmetik tersebut. Bahkan mereka menilai kualitas make up hanya dari segi harganya saja.

Dibawah ini dijelaskan petunjuk pemilihan make up yang aman untuk wajah

  • Pertama, memastikan dulu merk make up yang sudah anda kenal dan merk tersebut merupakan produk make up produksi perusahaan yang sudah di kenal oleh masyarakat

  • Menghindari untuk membeli produk make up dengan merk baru, apalagi produk tersebut merupakan produk impor yang belum diketahui dengan jelas siapa produsennya.

  • Hindari pembelian make up dengan harga murah bahkan sangat murah. Biasanya make up dengan harga yang murah pasti dapat lebih menarik minat konsumennya, tetapi belum diketahui dengan pasti kualitas produk tersebut. Pastinya merk make up yang berkualitas telah mencantumkan ijin resmi dari BPOM

  • Biasanya produk makeup resmi dan asli tidak akan di jual secara sembarangan dengan harga yang sangat murah. 

  • Membeli make up di  toko khusus menjuak kosmetik yang dikelola secara modern. Pastinya harga yang ditawarkan sedikit mahal, namun harga yang mahal itu sebanding dengan kualitas merk make up tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar